logo

Rabu, 07 Desember 2016

ANALISA APLIKASI TOKOPEDIA SHOPPING MALL



ANALISA APLIKASI TOKOPEDIA SHOPPING MALL
(M.Hafidz Amarul M/1634010057)


Pengenalan Tokopedia
Tokopedia adalah sebuah website bisnis terbesar dan teraman di Indonesia. Website ini merupakan website bisnis hasil karya anak bangsa sendiri. Sehingga banyak para pebisnis online yang sangat menyukai dan menggunakan website bisnis tokopedia ini. Website ini tidak hanya merupakan website jual beli saja, tapi juga penyedia toko online yang mempunyai pelayanan yang maksimal kepada para konsumennya. Dan sekarang telah hadir aplikasi untuk android dan ios yang memudahkan para oenjual dan pembeli melakukan transaksi jual beli online atau onlineshop.
Aplikasi tersebut akan mengakses ke server tokopedia yang telah disusun dengan rapi sehingga dapat memudahkan proses bisnis. Di aplikasi tokopedia juga disediakan semua hampir sama dengan websitnya yang aslinya, dan masih menhadirkan beberapa kategori yaitu :
  • Fashion dan Akesoris : Menjual Fashion seperti sepatu, jam tangan dsb
  • Pakaian : Menjual produk pakaian mulai dari anak-anak sampai dewasa
  • Kecantikan : Menjual produk kecantikan
  • Kesehatan : Menjual produk kesehatan
  • Rumah Tangga : Menjual perlengkapan dan peralatan rumah tangga
  • Dapur : Menjual peralatan dan perlengkapan dapur
  • Perawatan Bayi : Menjual barang-barang keperluan bayi
  • Handphone dan Tablet : Menjual Hp dan Tablet beserta aksesorisnya
  • Laptop dan aksesoris : Menjual Laptop dan juga Aksesorisnya
  • Komputer dan Aksesoris : Menjual Pc, perlengkapannya dan Aksesorisnya
  • Elektronik : Menjual peralatan dan perlengkapan elektronik
  • Kamera, Foto dan Video : Menjual perlengkapan dan peralatan dokumentasi
  • Otomotif : Menjual Sparepart kendaraan
  • Olahraga : Menjual peralatan dan perlengkapan olahraga
  • Office dan Stationery : Menjual peralatan dan perlengkapan Kantor
  • Sourvernir, kado dan hadiah : Menjual sourvernir dan hadiah
  • Mainan dan Hobi : Menjual berbagai mainan dan produk untuk hobi
  • Makanan dan Minuman : Menjual makanan dan minuman
  • Buku : Menjual berbagai jenis buku
  • Software : menjual software untuk PC dan Laptop
  • Film, Musik dan Game : Menjual Film, Musik dan Game
  • Pulsa : Menjual pulsa untuk berbagai Provider
  • Token Listrik : Menjual Token Listrik
  • Tiket Kerta Api : Menjual tiket kereta api
  • Dan Produk Lainnya
SISTEM INFORMASI TOKOPEDIA

Pengguna Tokopedia ini dibagi menjadi tiga, yang pertama adalah pengunjung merupakan pihak yang menggunakan layanan Tokopedia termasuk dan tidak terbatas pada pembeli, penjual atau pihak lain yang sekedar berkunjung kesitus tokopedia ini. Yang kedua adalah pembeli merupakan pihak terdaftar yang melakukan permintaan atas barang yang dijual oleh penjual di Situs Tokopedia. Yang ketiga adalah Penjual merupakan pihak terdaftar yang melakukan tindakan buka toko dan/atau melakukan penawaran atas suatu Barang kepada pengguna situs tokopedia. Mekanisme jual beli yaitu pembeli atau pengguna mencari sebuah barang atau produk dan memilih untuk dibeli. Selanjutnya penjual akan mengecek barang tersebut punya stok atau tidak, jika tidak penjual akan menolak pemesanan dari pihak pengguna atau pembeli sehingga pembeli atau pengguna belum melakukan pembayaran terhadap barang tersebut, jika barang ada pihak penjual akan menerima pesanan tersebut dan dilajutkan oleh pembayaran beserta konfirmasi dari pengguna ataupun pembeli. Pembayaran ini dapat dilakukan dengan berbagai cara  yaitu, saldo Tokopedia, Mandiri clickpay, Mandiri e-cash, BCA klikPay, Klik BCA, e-Pay BRI, BRI Virtual Account (BRIVA), 7-eleven, Indomaret, Alfamart, Kartu kredit, Pos Indonesia, Cicilan. Selanjutnya Pembayaran oleh pihak pembeli atau pengguna akan disimpan oleh pihak tokopedia sementara untuk menghindari penipuan, setelah penjual menerima konfirmasi pembayaran oleh pihak pembeli, pihak penjual akan menyiapkan barang untuk segera dikirim dengan ongkos kirim yang telah ditambahkan kepada pihak pembeli pada saat pembayaran. Pihak penjual akan mengirim barang tersebut kepada pembeli menggunakan berbagai macam jasa agen logistik ataupun transportasi online seperti : JNE, TIKI, Pos Indonesia, WAHANA, SiCepat, Pandu Logistik, RPX, ELTEHA, Cahaya Logistik, First Logistik, GOJEK, GO-SEND, Ninja Xpress, Grab. Dengan berbagai macam penawaran paket yang ada pada jasa agen logistik dan transportasi online yang biayanya ditagung oleh pembeli. Setelah barang dikirim penjual akan konfirmasi pengiriman barang dengan mengisi nomer resi dan juga agen yang digunakan. Diharapkan para pembeli terus memantau pengiriman tersebut. Pihak penjualakan terus mengkonfirmasi bagaimana keadaan barang tersebut mulai dari pengiriman sampai  dengan barang itu sampai kepada pembeli. Setelah barang sampai, pihak pembeli atau pengguna akan mengkonfirmasi penerimaan barang kepada pihak penjual, selanjutnya biaya pembayaran yang masih disimpan oleh pihak tokopedia akan diberikan sebagai saldo tokopedia. Selanjutnya saldo tersebut oleh pihak penjual dapat digunakan sebagai pihak pembeli ataupun dicairkan menjadi saldo bank atau tunai. Jika terdapat barang yang retur atau cacat pembeli dapat memberikan penilaian terhadap toko pihak pembeli. Dan juga pihak pembeli dapat melakukan penukaran atau retur sesuai dengan syarat dan ketentuan yang telah di sepakati oleh pihak penjual. Dapat disimpulkan bahwa transaksi di Tokopedia ini sangatlah aman karena tiap proses atau tahap selalu dibarengi dengan konfirmasi dan juga apabila barang tidak sampai maka uang yang ada pada tokopedia akan dikembalikan ke pihak pembeli menjadi saldo tokopedia.
Fitur Tokopedia

·       Tokopedia TopAds adalah fitur untuk mempromosikan toko ataupun produk yang kamu jual sehingga berpotensi dilihat dan dibeli oleh lebih banyak pembeli di Tokopedia.
·       Statistik Toko adalah fitur baru bagi toko yang berlangganan Gold Merchant. Dengan fitur ini, penjual bisa memantau dan melihat performa toko, mulai dari statistik produk yang dijual hingga data transaksi secara detail.
·       JNE Online Booking (JOB) Untuk semakin memudahkan proses pengiriman, Tokopedia mendukung sistem resi otomatis untuk pengiriman menggunakan JNE. Dengan fitur ini, penjual tidak perlu lagi repot untuk memasukkan nomor resi secara manual. Saat mengirimkan pesanan, penjual hanya perlu membawa kode booking yang diterima saat pesanan masuk, dan nomor resi otomatis akan masuk ke akun penjual maupun pembeli.
·        Preffered Logistic Partner adalah logistik rekanan yang direkomendasikan oleh Tokopedia.
·        Gold Merchant adalah fitur tambahan berbayar yang Tokopedia sediakan untuk para penjual dan dapat memberikan kemudahan bagi penjual dalam mengelola toko onlinenya. Fasilitas tambahan yang tersedia jika berlangganan Gold Merchant ini antara lain: informasi toko fisik pada katalog, perhitungan kurs dollar, penambahan admin untuk membantu mengelola toko, shop notes di halaman produk dan halaman depan toko yang memudahkan pembeli mendapatkan informasi tentang toko maupun produk Anda, serta tersedia pengurutan produk berdasarkan “Gold Merchant”.
·        TopPoints adalah poin reward yang diberikan untuk semua pembeli yang aktif dan beruntung. Dengan TopPoints, kamu bisa dapat DISKON hingga 20% untuk semua produk di Tokopedia. Masa berlaku TopPoints adalah 30 hari sejak TopPoints kamu dapatkan.
·        Lucky deal Tokopedia sediakan untuk memberi keuntungan lebih bagi pembeli dan penjual yang aktif di Tokopedia. Semakin sering dan aktif kamu menggunakan Tokopedia, kesempatan menjadi Lucky Buyer/Lucky Merchant pun semakin besar. Keuntungan dari Lucky Deal bagi pembeli dan penjual dapat bervariasi setiap periodenya.
·        Reputation System adalah sistem penilaian baru untuk Toko, Pembeli, dan Produk di Tokopedia. Reputation System ini akan menggantikan sistem Review yang lama. Kelebihan Reputation System adalah kini penjual juga dapat memberikan nilai kepada pembeli, sehingga sistem penilaian akan berjalan dua arah. Masing-masing Toko, Pembeli, dan Produk akan memiliki nilai reputasi sendiri. Dengan adanya Reputation System, diharapkan proses pembelian menjadi lebih mudah dan transparan.
·         Tokopedia mendorong pengguna situs Tokopedia untuk berkomunikasi satu sama lain terlebih dahulu jika muncul permasalahan dalam transaksi. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan menghubungi penjual di Tokopedia menggunakan Pusat Resolusi untuk mencari pemecahan masalah.
·        User Management atau Pengaturan Admin merupakan fitur berbayar yang disediakan oleh Tokopedia bagi Anda yang memiliki toko dengan penjualan yang tinggi dan sering kewalahan mengelola toko sendiri.


 Kesimpulan
            Tokopedia merupakan situs jual beli online terbesar dan teraman yang telah me,punyai sebuah aplikasi untuk ios dan android sendiri. Tokopedia memiliki sistem informasi yang sangat baik, terutama pada hal keamanan jual beli antara user penjual dan user pembeli, dengan sistem yang seperti itu akan mengurangi aksi kejahatan atau penipuan terhadap konsumen. Tokopedia juga memiliki banyak fitur yang dapat digunakan oleh user untuk memaksimalkan usaha toko online ataupun membantu untuk mencari barang dengan membandingkan berbagai harga dari berbagai toko. Tokopedia juga dilengkapi sistem reputasi atau penilaian oleh konsumen kepada pihak penjual sesuai dengan kepuasan ataupun kecocokan barang atau jasa yang dibeli.



0 komentar:

Posting Komentar